Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap

Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap - Hallo sahabat Info Techno, Pada sharing kali ini yang berjudul Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap, saya akan mencoba menjelaskan tentang informasi seputar perkembangan teknologi dan Starup di dunia. Dan saya juga akan berusaha memberikan informasi secara lengkap dan jelas. Dan mudah-mudahan isi postingan atau artikel ini yang saya tulis ini dapat bermanfaat dan dapat anda pahami.

Judul : Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap
Link : Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap

lihat juga


Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap

Sejarah dan perkembangan perusahaan raksasa teknologi dunia "Samsung"
Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap

Samsung berdiri pada tahun 1938, yang didirikan oleh Lee Byung-Chul(1910-1987), seorang anak dari keluarga tuan tanah kaya yang menggunakan warisan dari ayahnya untuk membuka pabrik beras untuk usaha pertamanya. Usaha ini tidak begitu sukses, jadi dia mendirikan bisnis angkut truk si Daegu pada tanggal 1 maret 1938, yang bernama Chel(Pendahulu samsung, nama sebelum nama samsung) yang berlokasi di Su-dong(sekarang menjadi Ingyo-dong).

Tidak hanya itu, perusahaan ini juga melakukan usaha dalam bidang trading, pengiriman ikan kering dan buah-buahan ke machuria yang pada saat itu dikuasai oleh perusahaan jepang. Memang  awalnya samsung bukan sebagai perusahaan teknologi.
Lee Byung-Chul berkunjung secara rutin ke tokyo untuk mempelajari taktik manajemen jepang, dan dia menghabiskan 80% waktunya untuk merekrut orang dan mengembangkan orang-orang yang berpotensi.

sejarah awal mula berdirinya samsung lengkap dan perkembangannya
kantor pertama samsung



Baca juga : Sejarah awal mula berdirinya google lengkap
Setelah perang dunia II dan perang Korea, samsung mendapatkan keuntungan dari program pembangunan kembali Korea dari pemerintah. Dan di bawah kepemimpinan Lee Byung-Chul, samsung segera melebarkan usaha ke bidang pembuatan kapal, petrokimia dan pesawat terbang.
Hingga tahun 1947, Samsung Group mengalami kemajuan yang cukup signifikan dan Lee Byung-Chul akhirnya memindahkan kantornya di Seoul.

Pada tahun 1954, samsung mulai melebarkan sayap bisnisnya dengan membangun pabrik pakaian wol yang menjadi pabrik pakaian wol terbesar di Korea.
Pada tahun 1960, setelah di bidang bisnisnya sukses, samaung akhirnya memutuskan masuk ke bisnis elektronik.

Nama "samsung" di ambil dari sebuah kata dalam bahasa Korea yang memiliki arti 'Tiga Bintang'. Filosofi yang terkandung di dalamnya adalah jenis usaha yang meliputi elektronik, teknologi informasi, dan pengembangan.
Awal mulanya, samsung memasuki bisnis elektronik tidak berjalan mulus. Produk merek masih dipandang tidak berkualitas dan murahan. Dan masih kalah jauh dari para saingannya asal Jepang, terutama Sony yang saat itu adalah nama besar si jagat teknologi dunia.

Sampai pada tahun 1960-an, samsung Group semakin melejit dan menjadi industri elektronik. Kala itu Lee Byung-Chul langsung membentuk divisi elektronik, seperti samsung Elektronik Co Device, Samsung Elektro-Machanics Co, Samsung Corning Co, dan Samsung Semiconduktor dan Telecommunication Co, dan membuat Fasilitas di Suwen.

Dari divisi elektronik ini, produk pertama yang dihasilkan adalah televisi hitam putih, hingga pada tahun 1980 samsung mulai berspekulasi dengan membangun perangkat telekomunikasi setelah mengakuisisi Hanguk Jepja Di Gumi. Dan perusahaan samsung mulai terlihat dari situ. Kemudian perusahaan beranjak untuk membuat gebrakan baru dengan mendirikan industri elektronik secara global. Sebuah langkah ekstrim di ambil samsung untuk membuat usaha maju.

Pada tahun 1982, samsung membangun sebuah pabrik perakitan televisi di Portugal. Dua tahun berselang, samsung kembali mendirikan sebuah pabrik di New York. tidak hanya itu saja, samsung juga membangun sebuah pabrik di Tokyo pada tahun 1985. Pada tahun 1987, samsung juga mendirikan lagi fasilitas di Inggris.

Samsung memiliki lusinan bisnis berbeda bidang, seperti semikonduktor(disini samsung melakukan investasi besar-besaran khususnya Chip-chip memory, yang penting untuk kebanyakan alat elektronik), layanan keuangan, jam, bahkan sebuah tim besbol, samsung elektronik merupakan divisi yang paling besar.
Tahun 1987, Lee Byung-Chul meninggal dunia. Dan perusahaan samsung jatuh ketangan putranya Lee Byung-Chul, yaitu Lee Kun-Hee(Putra ke-3nya) yang saat ini merupakan orang terkaya di Korea, dengan aset sekitar $3,4 miliar.

Ditangan Lee Kun-Hee, samsung menjadi salah satu penyumbang ekspor terbesar Korea yang menyumbang 20% ekspor Korea. Dan Lee Kun-Hee berencana mewariskan perusahaan samsung kepada putranya Lee Jae Yong.
Pada tahun 90-an, Samsung Group mengeluarkan Mobile Phone. Yang berawal mengikuti perkembangan jaman, Samsung group mengeluarkan produk mobile phone(Handphone) yang ternyata lumayan menarik pasar dunia. Dan disinilah era kejayaan samsung telah lahir.

Pada tahun 1992, Perusahaan yang dibangun Lee Byung-Chul mulai menjadi produsen terbesar memory Chips du dunia. Sekaligus menjadi pesaing kuat Intel dalam industri yang sama(Chip).
Pada tahun 1993, Lee Kun Hee merasa citra samsung masih buruk dan dianggap sebagai vendor kelas dua, Lee Kun Hee meminta dilakukan reformasi radikal agar samsung lebih berjaya menjadi pemain elektronik utama.
Pada tahun 1995, samsung menciptakan layar LCD pertama dan kemudian menjadi pabrikan LCD terbesar.

Bahkan merupakan salah satu perusahaan yang mampu selamat dalam krisis keuangan Asia pada tahun 1997.
Pada tahun 2002, samsung telah menjelma menjadi produsen terbesar di dunia yang membuat Pane Layar Liquid-Crystal.
Pada tahun 2004, Samsung berhasil mengungguli Sony sebagai salah satu merek yang paling populer du dunia konsumen elektronik.

Pada tahun 2006, S-LCD didirikan sebagai perusahaan patungan antara samsung dan sony dalam rangka menyediakan pasokan yang stabil dari panel LCD untuk mereka dan mengoperasikan pabrik-pabrik serta mambangun fasilitas di Tangjung, Korea selatan.
Tidak hanya itu, samsung juga berinvestasi besar-besaran untuk membuat produk berkualitas. Dan juga kampanye iklan untuk membuat nama mereka semakin di kenal di mancanegara. seperti mensponsori klub sepak bola Chelsea dan juga Olimpiade.

Pada tahun 2009, disinilah awal sukses samsung di dunia smartphone dimulai. Pada 27 April 2009, samsung meluncurkan handphone android pertama, yaitu "Samsung i7500". Handphone ini menawarkan layar sentuh AMOLED berukuran 3.2 inci. OS yang digunakan pada handphone ini adalah OS Android Cupcake 1.5. Sebenarnya samsung mengembangkan sebuah sistem operasi sendiri yang disebut sebagai "OS Bada". Nama OS ini diambil dari bahasa Korea yang memiliki arti "Lautan".

Pada tahun 2010, Samsung meluncurkan Smartphone berbasis OS Bada pertamanya, yaitu samsung wave S8500. Smartphone ini menggunakan prosesor single core 1GHz dengan CPU power VR SGX 540. Pada bagian layar, handphone ini dilengkapi dengan layar Super Amoled berukuran 3.3 inci serta kemampuan untuk merekam video HD 720. Smartphone ini mampu terjual sebanyak 1 juta unit dalam empat minggu pertamanya. Namun, seiring dengan tingkat penjualan yang kurang baik, samsung akhirnya mengumumkan bahwa mereka tidak akan melanjutkan pengembangan OS Bada. Merekapun beralih untuk mengembangkan smarrphone dengan OS Tizen yang menurut rencana akan diluncurkan pada tahun 2013.

Dan sekarang samsung terus mengembangkan inovasinya dan terus maju. Dan kini samsung sudah menjadi perusahaan raksasa teknologi dunia bahkan telah mengalahkan perusahaan raksasa teknologi lainya. Seperti Apple, Nokia, Sony dan sebagainya

Sekian dan terima kasih atas kunjungan anda#35


Sumber:
Deniskind.blogspot.in
Pandiri-16.blogspot.in
m.facebook.com/global teleskop
asal-usul-motivasi.blogspot.in
id.crowdvoice.com
m.merdeka.com



Demikianlah Artikel Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap

Sekian Artikel yang saya buat Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan artikel kali ini.

Anda sedang membaca artikel Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap dan artikel ini url permalinknya adalah https://google-abcd.blogspot.com/2016/09/Sejarah-awal-mula-berdirinya-samsung-dan-perkembangannya-lengkap.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "Sejarah awal mula berdirinya SAMSUNG dan perkembangannya lengkap"

Post a Comment

Terima kasih atas kunjungan anda dan jangan lupa untuk berkunjung kembali !